Pria Langsa Ditemukan Mengapung di Krueng Peureulak, Identitas Terungkap Lewat Sidik Jari

Proses identifikasi jenazah
Proses identifikasi jenazah Mansya Haruddin, 61 tahun, warga Emplasement Timbang Langsa, Kota Langsa, yang ditemukan di Krueng Peureulak, Foto: Humas Polres Aceh Timur

Idi – Mansya Haruddin, 61 tahun, warga Emplasement Timbang Langsa, Kota Langsa, ditemukan tewas mengapung di Krueng Peureulak, tepatnya di Dusun Matang Bungong, Desa Beusa Meuranoe, Kecamatan Peureulak, Aceh Timur pada Selasa pagi, 15 April 2025.

Saat ditemukan, awalnya tidak diketahui identitas Mansya. Namun, setelah Polres Aceh Timur menurunkan Tim Inafis untuk melakukan olah tempat kejadian perkara, barulah terungkap identitas pria malang tersebut.

Selanjutnya untuk kepentingan penyelidikan, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak.

Menurut Kasatreskrim Polres Aceh Timur Iptu Adi Wahyu Nurhidayat, identitas Mansya terungkap lewat sidik jari.

“Hasil identifikasi dari sidik jari jenazah menggunakan alat yang kita miliki ada petunjuk bahwa mayat tersebut adalah Mansya Haruddin,” ujar Adi dalam keterangan tertulis.

Untuk memperkuat petunjuk itu, polisi kemudian mengonfirmasi ke keluarga korban.

Baca juga: Harga Emas ‘Menggila’, Satreskrim Polres Aceh Timur Cek Timbangan di Sejumlah Toko

“Kemudian kami berupaya menghubungi keluarganya dan benar jika mayat tersebut adalah Mansya Haruddin. Hal ini diperkuat keterangan dari salah satu anak Mansya Haruddin setelah melihat ciri ciri fisik dan pakaian yang dikenakan korban,” ungkap Adi.

Berdasarkan keterangan anak korban, tambah Adi, Mansya mengalami kepikunan dan meninggalkan rumah sejak tiga hari lalu.

Saat disinggung penyebab meninggalnya korban, Adi mengatakan perlu dilakukan autopsi oleh kedokteran forensik untuk mengetahuinya.

“Namun hal tersebut juga perlu adanya persetujuan dari keluarga almarhum. Sementara kita juga sedang menunggu surat visum hasil pemeriksaan dokter. Untuk saat ini keluarga almarhum sudah tiba di rumah sakit untuk menjemput jenazah.”

Sebelumnya, penemuan jasad pria tanpa identitas di Krueng Peureulak menyebar cepat di Aceh Timur. Saat ditemukan, jasad tersebut masih mengenakan pakaian lengkap dengan kaos dan celana pendek.[]

Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy