Idi – Seorang warganet merekam perjumpaannya dengan Harimau Sumatra di jalan lintas Serbajadi, Lokop-Blangkejeren, Gayo Lues, pada Rabu, 12 Februari 2025.
“Otw Lokop Aceh timur kami.. Jumpa sama Raja Rimba izinn kamii yaa. Kejadian hari rabu Tgl 12 -02-2025,” tulis warganet Saririzki Rahmi dalam unggahan video di akun Facebooknya.
Dilihat di video tersebut, seekor harimau tampak mengekor mobil perekam video. Awalnya, jarak harimau itu dengan mobil sekira 15 meter. Sekilas, tubuh harimau itu agak kecil, diperkirakan masih remaja. Ekornya sesekali melekuk.
Baca juga: Harimau Sumatra Pemangsa Ternak Warga Aceh Timur Masuk Perangkap
“Reje, kami izin untuk lewat ya, Reje,” ujar seorang penumpang mobil dalam bahasa Gayo. Reje adalah sebutan untuk harimau oleh masyarakat Gayo.
Saat direkam, harimau itu berjalan pelan-pelan mendekati mobil yang berhenti. Lantas, harimau itu juga ikut berhenti seperti memakan sesuatu. Setelah itu berjalan lagi pelan-pelan lalu berhenti. Namun, satwa dilindungi itu tidak terlihat agresif.
“Izin-izin kami lewat. Iya dia (Harimau) berjalan mendekat, sekitar 15 meter. Apakah ada roti, atau aqua gelas,” terdengar seseorang di dalam mobil bertanya.
“Sudah habis.”
“Air minum ini apakah bisa dikasih. Gak mau dia? Oh, itu ada satu lagi harimaunya.”
Saat itu, agak jauh di belakang harimau itu, memang terlihat seekor harimau lain melintasi jalan dan menghilang dalam semak.
Perekam kemudian melanjutkan perjalanannya ketika harimau tersebut semakin mendekat ke arah mobil.
Menurut penjelasan di kolom komentar unggahan itu, lokasi penampakan harimau itu berada di kawasan Dusun Celike, Gampong Leles, Kecamatan Serbajadi, Aceh Timur, yang berbatasan dengan Gayo Lues.[]
Komentar
Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy