Pilkada Lhokseumawe 2024

Hari Ini, Fathani-Zarkasyi Mendaftar ke KIP Lhokseumawe, Diawali Peusijuek dan Deklarasi

Fathani Zarkasyi
Fathani dan Zarkasyi, calon wali kota dan wakil wali kota Lhokseumawe. Foto: Istimewa

Lhokseumawe – Bakal pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, H. Fathani dan H. Zarkasyi, akan mendaftar ke Komisi Independen Pemilihan (KIP), Kamis, 29 Agustus 2024.

Informasi diperoleh Line1.News, sebelum resmi mendaftar ke KIP Lhokseumawe, Fathani-Zarkasyi akan di-peusijuek (tepung tawar) di posko paslon itu, Station Coffee, Jalan Merdeka Barat, Kutablang, Kecamatan Banda Sakti, sekitar pukul 08.40 WIB.

Direncanakan, paslon wali kota-wakil wali kota Lhokseumawe periode 2025-2030 itu akan di-peusijeuk oleh ulama kharismatik Aceh Abu Paya Pasi, ulama Bireuen Abi Zahrul, dan Ketua Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA) Lhokseumawe Tgk. Zulkarnain Juned (Syekh Zul).

Di tempat sama, Partai Golkar dan Gerindra yang mengusung paslon itu akan membacakan deklarasi, dilanjutkan pidato politik dan sambutan.

Setelah itu, pimpinan, para kader dan simpatisan kedua partai itu serta pendukung paslon akan berkonvoi bersama mengantarkan Fathani-Zarkasyi ke kantor KIP Lhokseumawe di Desa Uteunkot, Kecamatan Muara Dua.

Dijadwalkan, rombongan paslon tersebut tiba di kantor KIP untuk mendaftar, sekitar pukul 10.45 WIB.

Golkar dan Gerindra Resmi Usung Fathani-Zarkasyi di Pilkada Lhokseumawe

Fathani merupakan pebisnis. Pria yang kerap disapa Bang Haji ini pengusaha air mineral dan kuliner di Lhokseumawe. Sementara Zarkasyi, pengusaha dan juga kader Gerindra. Dia dikenal aktif dalam syiar Islam di Lhokseumawe dan memiliki kedekatan dengan berbagai kelompok di akar rumput.

Zarkasyi pernah mendatangkan ulama dan dai kondang Ustaz Abdul Somad untuk berceramah di Lhokseumawe. Ia juga pernah mengundang beberapa qari berlevel internasional.

Fathani-Zarkasyi menyatakan siap berkompetisi untuk memenangkan Pilkada Lhokseumawe pada 27 November 2024. “Kami siap mewakafkan hidup, pemikiran, serta kerja keras kami untuk masyarakat Kota Lhokseumawe yang kami cintai,” ucap Bang Haji dalam keterangan tertulis, Rabu, 21 Agustus lalu.

Sementara itu, dua paslon wali kota-wakil wali kota Lhokseumawe lainnya, Ismail-Azhar Mahmud (diusung Partai NasDem), dijadwalkan mendaftar ke KIP, sekitar pukul 14.00 WIB, dan Azhari-Zulkarnain (PKS dan PAN), sekitar pukul 17.00 WIB. Sedangkan paslon Sayuti Abubakar-Husaini (diusung Partai Aceh dan didukung PKB, PPP, PNA, dan Demokrat), sudah mendaftar ke KIP, Selasa (28/8).[]

Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy