Medan – Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengecek harga bahan pangan di pusat pasar tradisional, Jalan MT Haryono, Kecamatan Medan Kota, Kamis, 27 Februari 2025.
Pengecekan dilakukan Gidion didampingi antara lain Kasat Lantas AKBP I Made Parwita, Kapolsek Medan Kota Kompol Selvintriansih, Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Bayu Putro Wijayanto, dan para pejabat dinas pasar Kota Medan.
“Saya dan rombongan melakukan pengecekan ketersediaan dan harga bahan pangan seperti minyak goreng, beras, daging, telur, gula dan dan lainnya,” ucap Gidion Arif kepada para pedagang di pasar tersebut.
Dia menyarankan pedagang mencukupi stok dan menjaga kestabilan harga menjelang dan selama bulan Ramadan. Dari hasil pengecekan, harga bahan pangan masih stabil dan diperkirakan stok hingga pelaksanaan bulan puasa tercukupi.[] Foto-foto: Line1.News/Khairunnas






Komentar
Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy