Lima Warga Terseret Ombak di Pantai Ujong Blang Lhokseumawe

Pantai Ujong Blang saat warga terseret ombak
Suasana di Pantai Ujong Blang, Lhokseumawe saat proses evakuasi terhadap lima warga yang terseret ombak, Selasa, 28 Januari 2025. Foto: Satgas SAR Lhokseumawe

Lhokseumawe – Lima warga terseret ombak di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Selasa, 28 Januari 2025. Kelima korban berhasil diselamatkan masyarakat setempat hingga dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan ke Rumah Sakit Kesrem Lhokseumawe.

Informasi diperoleh Line1.News dari pihak Satgas SAR Kota Lhokseumawe, lima korban terseret ombak itu adalah Keisya Amelia (16 tahun), Agustianda (35), Sayed Habibi Maulana Syah (14), Rina Andriana (35), dan Paniel Arfalius (38). Semuanya warga Kampung Jawa Lama, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe.

Mendapat informasi kejadian itu dari Satpolairud Polres Lhokseumawe pada pukul 14.45, Tim Rescuer Satgas SAR Kota Lhokseumawe langsung meluncur ke TKP untuk melakukan evakuasi terhadapa korban.

Sekretaris Satgas SAR Lhokseumawe, Zulfan, mengatakan mulanya para korban bersama keluarganya melakukan wisata makan siang di Pantai Ujong Blang. Selesai makan, beberapa anggota keluarga itu langsung berenang di pantai. Tidak lama kemudian, dua dari lima korban mengalami kelelap akibat terserat arus ombak air laut.

“Kemudian tiga anggota keluarga lainnya ikut membantu menolong korban, namun ketiganya juga terseret arus ombak air laut. Kemudian para korban diselamatkan oleh masyarakat setempat,” kata Zulfan.

Sekitar pukul 15.00, Tim SAR Gabungan mengevakuasi lima korban ke RS Kesrem Lhokseumawe dalam kondisi selamat. “Tiga dari lima korban sudah sadar kembali. Dua lagi kondisinya masih kritis dan dirawat di Ruang ICU RS Kesrem,” ujar Zulfan saat dihubungi Line1.News, pukul 17.55 waktu Aceh.

Saat kejadian itu, menurut pihak SAR, kondisi cuaca berawan, kecepatan angin 4-25 knot barat laut, dan tinggi gelombang 1-1,5 meter.[]

 

Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy