Om Bus Janji Selesaikan 17 Kilometer Jalan Tembus Gayo Lues-Aceh Tamiang

Om Bus Janji Selesaikan 17 Kilometer Jalan Tembus Gayo Lues-Aceh Tamiang
Calon Gubernur Aceh Bustami Hamzah atau Om Bus saat bersilaturahmi dengan tim pemenangan dan partai pendukung di Kutapanjang, Gayo Lues, Selasa sore, 15 Oktober 2024. Foto for Line1.News

Blangkejeren – Calon Gubernur Aceh Bustami Hamzah atau Om Bus berjanji membereskan jalan lintas penghubung Gayo Lues-Aceh Tamiang yang tersisa sekitar 17 kilometer lagi.

Janji Om Bus itu disampaikan merespons permintaan Ketua DPRK Gayo Lues Ali Husin saat pertemuan bersama tim relawan dan partai pendukung di Kutapanjang, Gayo Lues, Selasa sore, 15 Oktober 2024.

Baca Juga: Koalisi dan Relawan Om Bus-Syeh Fadhil Targetkan Kemenangan 70 Persen di Aceh Tengah

Tahun lalu, kata Om Bus, jalan lintas Gayo Lues-Aceh Tamiang pernah dikerjakan bersama TNI lewat program TNI Manunggal Masuk Desa. Namun, ada kendala di lapangan sehingga belum selesai semuanya. “Insya Allah akan saya penuhi jika terpilih sebagai gubernur ke depan,” ucap Om Bus hadapan pendukungnya, dikutip Rabu, 16 Oktober 2024.

Baca Juga: Eks Libya di Peureulak Ajak Mantan Kombatan GAM se-Aceh Dukung Om Bus-Syeh Fadhil

Selain jalan, Bustami berjanji merevisi aturan terkait getah pinus yang berdampak turunnya harga. “Saya tahu Pendapatan Asli Daerah terbesar Gayo Lues adalah dari getah pinus. Insya Allah kita akan revisi aturannya jika saya diberi amanah,” ujarnya.

Baca Juga: Dikunjungi Om Bus, RKB Aceh Jaya Targetkan 60 Persen Suara

Om Bus juga merespons permintaan perbaikan Daerah Aliran Sungai Tripa yang disebutnya sebagai kewajiban pemerintah dalam menyiapkan sarana dan prasarana kebutuhan masyarakat. “Gayo Lues hampir semua masyarakat petani, di kala itulah pemerintah harus hadir menyiapkan prasana dan sarana untuk rakyatnya. Irigasi, jalan, itu adalah kewajiban kita semua.”

Baca Juga: Bersihkan Longsor, Dinas PUPR Aceh Kirim 2 Tim ke Gayo Lues

Kunjungan ke Gayo Lues bagian dari safari politik Om Bus ke wilayah tengah Aceh. Sehari sebelumnya, ia berkunjung ke Bener Meriah dan Takengon. Dari Gayo Lues, Bustami dan rombongan bertolak melanjutkan safari politik ke Kutacane, Aceh Tenggara.[]

Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy