Banda Aceh – Setelah viral video diduga atlet PON mengeluhkan isi menu makan siang, kini giliran Kontingen Kalimantan Tengah (Kalteng) yang memprotes keterlambatan konsumsi.
Protes itu diajukan dalam bentuk surat yang dilayangkan ke Panitia Besar PON wilayah Aceh. Di surat tertanggal 8 September 2024 itu, Mikhael Agusta selaku Koordinator Wilayah Aceh Sekretariat Kontingen Kalteng, menyebutkan konsumsi untuk atlet cabang olahraga (cabor) panahan dan panjat tebing kerap terlambat diantarkan.
“Bahwa pada 7 September 2024, cabor panahan dan panjat tebing menerima makan malam sekitar jam 22.30 WIB,” tulis Mikhael dikutip Selasa, 10 September 2024.
Ia juga menyebutkan pada Minggu, 8 September 2024, kedua cabor itu menerima menu makan pagi pada pukul 09.50 WIB.
“Bahwa hal tersebut mengganggu dan menggoyahkan latihan, persiapan dan program yang telah kami susun demi mencapai hasil terbaik pada PON XXI,” tulis Mikhael.
Viral di TikTok, Atlet PON Keluhkan Menu Makan Siang Berisi Cemilan Momogi
“Berdasarkan hal tersebut kami menyampaikan nota protes dan keberatan atas pelayanan yang diberikan kepada kontingen Kalimantan Tengah terkhususnya cabor panahan dan panjat tebing.”
Keterlambatan konsumsi tak hanya dialami kontingen Kalteng. Video yang diunggah di Instagram oleh akun @kotabanda*** menunjukkan seorang atlet asal Aceh menerima makan malam pada pukul 11.00 WIB.
Melansir Antara, seorang panitia bidang humas PON yang enggan disebutkan nama juga mengeluhkan konsumsi yang diterima penuh semut merah.
“Sepertinya ini karena salah lokasi juga penempatan konsumsinya. Soalnya kan lapangan gitu, jadi memang lokasi banyak semut.”[]
Komentar
Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy