[Foto] Dishub Sumut Ramp Check Angkutan Umum Jelang Mudik Lebaran 2025

Dishub Sumut cek kendaraan line1news khairunnas (5)
Kepala Dishub Sumut Agustinus Panjaitan mengecek bagian bawah sebuah bus saat ramp check. Foto: Line1.News/Khairunnas

Dinas Perhubungan Sumatra Utara (Dishub Sumut) melakukan pemeriksaan kelaikan jalan atau ramp check terhadap angkutan umum menjelang arus mudik Lebaran Idulfitri 2025. Kepala Dishub Sumut Agustinus Panjaitan menyebutkan pemeriksaan dilakukan di berbagai terminal utama dan pool bus di Medan, serta beberapa daerah lainnya di provinsi itu. Dari 496 kendaraan yang diperiksa, 282 unit memenuhi standar, sedangkan sisanya membutuhkan perbaikan demi menunjang kelaikan jalan dan keselamatan penumpang.

Selain ramp check, Dishub Sumut dan instansi terkait melakukan tes urine terhadap 383 sopir dan awak angkutan umum. Hasilnya, tujuh sopir bus terbukti menggunakan narkoba dan langsung diserahkan ke Badan Narkotika Nasional.[] Foto-foto: Line1.News/Khairunnas

Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. Setiap tanggapan komentar di luar tanggung jawab redaksi. Privacy Policy